Image by Getty Images via Daylife
Guna memperindah penampilan blog yang kita miliki, atau apapun tujuannya, banyak blogger yang menambah hal-hal menarik di dalam blog pribadinya dengan menampilkan hiasan-hiasan; misalnya menampilkan kalender, menampilkan jam cantik, menampilkan text-text berjalan dengan berbagai bentuknya, menampilkan peta guna memberitahu tempat atau lokasi dimana blogger tinggal, dan ada yang menampilkan film atau video kenangan di dalam blog pribadinya. Pada kesempatan yang lalu saya pernah menulis tentang beberapa tentang itu yang dapat anda baca juga, antara lain; cara upload film atau video ke youtube serta bagaimana cara menampilkan film atau video youtube di dalam blog pribadi anda. Serta cara menampilkan jam, kalender dan lain lain dapat anda cari di blog sederhana ini dengan klik judulnya yang berada di sebelah kiri halaman blog ini.Pada kesempatan ini saya ingin berbagi pengalaman sederhana tentang bagaimana cara menampilkan peta google atau google map di dalam blog. Langkah dan caranya dapat anda ikuti seperti dijelaskan di bawah ini:
1. Kunjungi website google . com (harus google . com), kemudian klik map. Atau anda bisa langsung Klik di sini. Tentukan lokasi kota atau desa dari peta google atau google map yang ingin anda tampilkan di blog anda. Apakah anda ingin menampilkan kota anda atau mau menampilkan desa di mana anda tinggal atau ingin menampilkan tempat lain yang bernilai historis bagi anda, Itu semua dapat anda lakukan dengan mudah.
Adapun cara menentukan lokasi peta yang ingin ditampilkan, bisa dilakukan dengan cara:
a. Memanfaatkan mesin pencarian peta yang ada. Yaitu masukkan nama kota yang ingin ditampilkan, kemudian klik search maps.
b. Jika kota, desa atau kampung yang anda cari tidak dikenal peta google atau google map, anda bisa mencarinya secara manual, yaitu mengeser atau drag dengan mouse anda. Seperti yang saya lakukan ketika mencari lokasi peta dari google map untuk saya tampilkan di bagian bawah posting ini.
Setelah lokasi peta yang anda inginkan ditemukan, anda bisa memperbesar atau memperkecil gambar peta dengan cara; cari tanda “+ atau –“ yang berada di sebelah kiri peta, kemudian klik beberapa kali atau klik dan tahan. Untuk memperbesar gambar peta, klik tanda “ + “, sedangkan tanda " – " untuk pemperkecil atau mejauhkan tampilan gambar peta.
2. Pilih jenis peta yang anda inginkan. Ada map, ada satellite, ada earth. Untuk melihat dan menampilkan masing-masing jenis peta tersebut, klik saja tiap jenis peta yang ada, maka anda dapat memilih sesuai selera anda.
3. klik link di pojok kanan atas dari peta tersebut.Anda bisa langsung mengcopy Embed yang deberikan google map. namun demikian Sebelum mengcopy embed yang diberikan oleh google, sebaiknya anda rubah ukuran tampilan peta agar selaras dengan halaman blog anda dengan klik costumize and preview embedded map. Setelah melakukan perubahan ukuran, copy kode embed yang ada di bawah gambar peta untuk anda letakkan di posting blog anda. Lihat gambar di bawah ini.
4. Paste code embed dari peta google atau google map tadi di posting blog anda. Caranya sama seperti ketika anda memposting artikel-artikel blog anda yang lain. Mudah dan sederhana bukan?
Agar lebih jelas bentuk tampilan peta di halaman blog atau blog posting, perhatikan contoh peta google atau google map di bawah ini. Ini adalah lokasi sebuah Desa dari peta google atau google map di mana penulis dilahirkan. Ma’af ini bukan untuk mempopulerkan diri saya lo! He he he …..
View Larger Map
Demikian keterangan mengenai bagaimana cara menampilkan peta google atau google map di blog pribadi anda. Selamat mencoba. Semoga bermanfaat.
10 comments:
Makasih Mas, akhirnya saya bisa tampilkan google map di blog saya..... Makasih banyak ya.
Kalau mau lihat tampilannya di http://loggingstory.blogspot.com
Oh ya, saya tampilkan link anda juga ya di blog ini kali aja ada yang mau juga belajar.
Untuk mas Nanksbry
Makasih kunjungannya. saya sudah mampir di blog anda. bagus dan sejuk di mata tampilan blognya. informasinyapun sangat mendidik. saya juga banyak belajar dari situ. sekali lagi makasih.
bagus bngtz...
bwt nmpilin map jg di blog
bagus nih,....
thank's bos infonya. akhirnya saya menemukan caranya.he.he.he thank's thnak's
thanks you...
www.handbook.blogspot.com
ThxAtas ilmunya
Said...
Thank's kak infonya sangat membantu ku dalam mengutak atik blog ku. Oh ya kunjungi jg blog ku di www.seputarpengetahuanumum.blogspot.com
follow balik bos, sma2 kumpulblogger
Terima kasih gan atas infonya, sangat menambah khazanah ilmu blogging bagi pemula seperti saya, salam kenal dan salam sukses...btw petanya udah saya pasang loh hehehe
Post a Comment